Wednesday, May 16, 2012

Cipadu Pusat Busana Nasional

Ari ginie belum tahu Cipadu? Itulah reaksi seorang wanita di Jakarta ketika ada orang yang menanyakan tentang Cipadu. Yah, Cipadu bagi warga Jakarta Bogor Depok Tangerang dan Bekasi (JABODETABEK) Cipadu bukan tempat asing lagi. Ribuan orang setiap hari hilir-hilir mudik mendatangi ribuan toko dan tempat usaha yang tersebar wilayah Cipadu. Pendatang tidak hanya dari sekitar JABODETABEK saja tapi juga dari berbagai daerah di nusantara bahkan dari luar negeri seperti dari Malaysia, Brunei dan Korea. Bahkan ada beberapa warga Korea membuka tempat usaha di Cipadu.

Cipadu adalah pusat belanja berbagai jenis pakaian, mulai dari pakaian anak-anak sampai orang dewasa. Dari berbagai model, ukuran, gaya semua ada di Cipadu. Yang membuat Cipadu sangat ideal bagi industri pakaian nasional adalah karena di sini semua kebutuhan tersedia. Mulai dari bahan pakaian berbagai merek dan kwalitas. Yang menariknya harga bahannya jauh lebih murah dari tempat manapun di nusantara ini. Orang bisa membeli dengan sistim kiloan bukan meteran. Bahan-bahan kebanyakan bahan import dari Korea dan negara lain. Ada juga perlengkapan pakaian seperti kancing, restleting, karet, benar, dan segala pernak-pernik yang dibutuhkan, semua ada. Ada ribuan tukang jahit yang sangat berpengalaman. Mereka menghasilkan pakaian yang berkwalitas tinggi dalam jumlah yang banyak. Ada penjual mesin jahit dan service mesin jahit sehingga mesin senantiasa bisa bekerja maksimal. 

Salah satu pengusaha pakaian yang cukup dicari di Cipadu adalah DIAS FASHION. DIAS FASHION lebih mengkususkan diri untuk pembuatan pakaian wanita, berbagai macam jenis kebaya, baju wanita, blazer, seragam wisuda dengan berbagai corak dan gaya. 
Pemilik DIAS FASHION Mulyadi Machmud SE mempunyai latar belakang yang begitu hebat dalam hal merancang dan menjahit pakaian. Sudah hampir 40 tahun ia menekuni bidang ini. Salah satunya ia pernah hampir selama 2 tahun bergabung dengan team desgner top Biyan. Dari sanalah ia mendapatkan "rahasia" menciptakan busana wanita yang indah, elegan dan sepadan. 

Pelanggan DIAS FASHION tidak hanya berasal dari pembeli sekitar akan tetapi juga para desainer, pengusaha butik, toko-toko pakaian dari berbagai daerah.

DIAS FASHION terletak di Jl. Raya Cipadu No. 15 di depan Komplek Karya Indah Village II di sebelah ujung jalan Raya Cipadu arah ke jalan Ceger Raya. Buka setiap hari mulai 9.00 s/d jam 21.00

Kalau anda sedang mencari pakaian yang pas, berkwalitas dan dengan harga terjangkau, saya sangat sarankan anda untuk mendatangi DIAS FASHION.